150 Ribu Ekor Sapi Segera Miliki KTP

jpnn.com - KUPANG - Dinas Peternakan Provinsi NTT memasang target pada tahun 2015 setidaknya 150 ribu ekor sapi di wilayahnya memiliki kartu tanda pengenal (KTP).
"Kami targetkan kepemilikan KTP ternak sapi berjumlah 150 ribu ekor. Ini adalah kerja sama provinsi dengan Kabupaten Kupang, mudah-mudahan bisa lebih dari target itu karena kami juga masukan data kelompok yang dapat bantuan ternak sapi," kata Kepala Dinas Peternakan Provinsi NTT Danny Suhadi kepada Timor Express (JPNN Group).
Tujuan dari pemberian KTP untuk sapi-sapi itu adalah untuk mempermudah dan mengontrol hewan ternak tersebut. Sebab, jika tidak dikontrol maka akan sulit mengetahui mana yang sapi betina yang produktif atau tidak.
Selain itu, pendataan dan kepemilikan KTP sapi itu menurutnya untuk memudahkan pemerintah dalam melakukan pengontrolan terhadap keluar masuknya ternak sapi di NTT. Nah, di KTP kepemilikan itu nantinya tercatat jelas jenis kelamin ternak, umur dan pemilik.
"Ini sekaligus menjadi data base kita. Karena dengan adanya kebijakan KTP ini akan memudahkan mencari tahu riwayat hidup ternak sapi dan memudahkan kita dalam melakukan pengontrolan apabila ada sapi yang menderita penyakit tertentu," ujarnya. (kr-8/boy)
KUPANG - Dinas Peternakan Provinsi NTT memasang target pada tahun 2015 setidaknya 150 ribu ekor sapi di wilayahnya memiliki kartu tanda pengenal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan