1500 Kura-kura Eksotis Selundupan Ditelantarkan Di Bandara Manila
Pihak berwenang di Filipina sangat terkejut setelah mendapati lebih dari 1.500 kura-kura dan penyu eksotik yang disembunyikan di dalam bagasi yang ditinggalkan di bandara Manila.
Kura-kura dan penyu tersebut menurut Biro Bea Cukai Filipina bisa dijual dengan harga lebih dari 4,5 juta peso atau setara Rp 1,2 miliar ditemukan di empat koper yang tidak diklaim setelah penerbangan dari Hong Kong tiba.
Sebanyak 1.529 kura-kura disita, termasuk kura-kura bintang asal India yang terancam punah, kura-kura kaki merah, kura-kura sulcata dan kura-kura slider bertelinga merah, kata biro bea dan cukai Filipina dalam sebuah pernyataan yang dirilis di akun Facebook mereka.
Pihak berwenang di Filipina sangat terkejut setelah mendapati lebih dari 1.500 kura-kura dan penyu eksotik yang disembunyikan di dalam bagasi yang ditinggalkan di bandara Manila.
Kura-kura dan penyu tersebut menurut Biro Bea Cukai Filipina bisa dijual dengan harga lebih dari 4,5 juta peso atau setara Rp 1,2 miliar ditemukan di empat koper yang tidak diklaim setelah penerbangan dari Hong Kong tiba.
Sebanyak 1.529 kura-kura disita, termasuk kura-kura bintang asal India yang terancam punah, kura-kura kaki merah, kura-kura sulcata dan kura-kura slider bertelinga merah, kata biro bea dan cukai Filipina dalam sebuah pernyataan yang dirilis di akun Facebook mereka.
Dalam foto yang diunggah di internt itu, banyak reptil terlihat terbungkus perekat atau disembunyikan di dalam wadah plastik yang terkubur di antara pakaian di dalam koper.
Biro tersebut mengatakan penumpang pemilik bagasi yang diduga sebagai penyelundup satwa liar, mungkin telah membatalkan rencana mereka setelah mengetahui ancaman hukuman berat bagi mereka yang terlibat dalam perdagangan ilegal satwa liar.
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?
- Dunia Hari Ini: Donald Trump Jadi Presiden, Kamala Harris Mengakui Kekalahannya
- Dunia Hari Ini: Beberapa Hasil Suara Pemilu Amerika Serikat Mulai Keluar
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa
- Dunia Hari Ini: Setidaknya 10 ribu orang Tedampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki
- Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia