151 Nakes Nusantara Sehat Siap Mengabdi di Pelosok Negeri

"Program Nusantara Sehat disyaratkan untuk memenuhi kebutuhan jenis dan jumlah kualifikasi tenaga kesehatan dalam jangka pendek," ujarnya.
Dia menambahkan secara berkelanjutan Program Nusantara Sehat menjadi bagian dari kebijakan pemerataan akses kesehatan dalam jangka panjang yang berkualitas.
Menurutnya, Program Nusantara Sehat bertujuan meningkatkan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan hingga pelosok tanah air.
Dante menambahkan peran tenaga kesehatan di puskesmas sangat penting untuk menjaga masyarakat tetap sehat, terutama melalui prevensi, deteksi, respons dalam pencegahan, dan pengendalian penyakit.
Dia mengharapkan puskesmas dapat mewujudkan kemandirian masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat dalam memperbaiki derajat kesehatan masyarakat.
Melalui Program Nusantara Sehat, ujarnya, pelayanan esensial/primer seperti pemeriksaan ibu hamil, pemberian imunisasi balita, pemantauan tumbuh kembang anak, dan sebagainya tetap dapat berjalan dengan mengikuti protokol kesehatan. (antara/jpnn)
Sebanyak 151 tenaga kesehatan (nakes) yang menjadi peserta Nusantara Sehat siap mengabdi di pelosok negeri.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- Kemenkes Hentikan Kegiatan PPDS Anestesi di RS Hasan Sadikin
- Komisi IX Bakal Panggil Kemenkes dan Dekan Kedokteran UNPAD Buntut PPDS Pemerkosa Pendamping Pasien
- Kemenkes Cabut STR Dokter Priguna, Izin Praktik Dibatalkan
- Entrostop Gelontorkan Rp 1 Miliar untuk Emergency Diare Kit Gratis di Lebaran 2025
- Begini Kebiadaban OPM terhadap Guru Honorer dan Nakes di Yahukimo