151 PNS Cimahi Naik Jabatan
jpnn.com - CIMAHI TENGAH - Sebanyak 151 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkot Cimahi, Jawa Barat mendapatkan kenaikan pangkat periode II Oktober 2014. Mereka yang naik pangkat terdiri dari PNS yang bekerja di Sekretariat Daerah (Setda), Dinas, Badan, Kantor, Kecamatan dan Kelurahan.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Cimahi, Dantje Sunanda mengatakan, proses kenaikan pangkat dilakukan mulai Mei 2014 dengan melalui berbagai tahapan seperti verifikasi berkas usulan kenaikan pangkat dari SOPD untuk golongan III/D ke bawah.
"Dilaksanakan satu atap bersama kantor regional III Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada 6-8 Agustus 2014," kata Dantje seperti yang dilansir Bandung Ekspres (Grup JPNN.com), Jumat (12/9).
Menurutnya, verifikasi berkas usul kenaikan pangkat PNS golongan IV/a ke atas dilaksanakan secara satu atap bersama Kantor Regional III BKN Bandung dan BKD Jabar sejak 25-29 Agustus 2014 di Cipanas Garut. "Berkas usulan kenaikan pangkat PNS di lingkungan Pemkot Cimahi sebanyak 156 orang. Berdasarkan verifikasi, lima orang yang tidak memenuhi persyaratan untuk kenaikan pangkat," paparnya.
Ditambahkan dia, sesuai dengan peraturan Kepala BKN No 1/2013 tentang Ketentuan Pelaksanaan Peraturan Pemerintah No 46/2011 tentang penilaian prestasi kerja PNS, persyaratan usul kenaikan pangkat untuk pemrosesan kenaikan pangkat seterusnya tidak menggunakan lagi format daftar pelaksanaan pekerjaan, dan diganti dengan format sasaran kerja pegawai.
Disinggung mengenai kewenangan penilaian angka kredit, disebutkannya jabatan fungsional guru IV/b ke bawah dilimpahkan kewenangan pada pemerintah kabupaten/kota.
Sementara itu, Wali Kota Cimahi Atty Suharti mengatakan, kenaikan pangkat bukanlah merupakan hak seorang PNS, tapi penghargaan pemerintah terhadap kinerja dan prestasi mereka. Yang dinilai dari seorang PNS itu di antaranya sasaran kerja dan prestasi pegawai.
"Kenaikan pangkat ini sesuai dengan prestasi yang diraih. Artinya, atasan harus memberikan contoh kepada bawahan," tandasnya. (drx/far)
CIMAHI TENGAH - Sebanyak 151 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkot Cimahi, Jawa Barat mendapatkan kenaikan pangkat periode II Oktober
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong