153 Unit Rumah di Lembah Bakkara Berpotensi Jadi Homestay

153 Unit Rumah di Lembah Bakkara Berpotensi Jadi Homestay
Kehadiran Menpar disambut antusias masyarakat. Disimbolkan dengan memakaikan ulos kepada Menpar dan diantar masuk menuju Istana Sisingamangaraja. Foto: kemenpar

“Penghasilannya untuk masyarakat dan pemasaran secara online akan dibantu Kemenpar,” kata Arief Yahya.

Apabila konsep homestay ini berkembang maka developer akan banyak membangun homestay. Dan pemerintah pusat juga akan membantu modal investasinya dengan menggunakan desain arsitektur nusantara.

“Arahan Pak Presiden, sebelum membangun destinasi yang besar sebaiknya kita melibatkan peran serta masyarakat. Restoran, sesuai arahan Presiden, nantinya juga akan dibangun dengan mencerminkan arsitektur nusantara dengan kearifan lokal masyarakat,” ujar Menpar. (rel)


Menteri Pariwisata Arief Yahya selalu menunjukkan kerja maksimal di setiap kegiatannya.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News