16 Anak di Pinrang Korban Pencabulan, Pelakunya Tak Disangka

16 Anak di Pinrang Korban Pencabulan, Pelakunya Tak Disangka
Ilustrasi pelaku pencabulan anak ditangkap. Foto: dok.JPNN.com

Dari keterangan pelaku, modus melakukan perbuatan itu dengan mengiming-iming korbannya akan diberi uang serta meminjamkan ponsel dan membawanya jalan-jalan, namun di tempat sepi dia baru melakukan aksi bejatnya.

"Pelaku ini melancarkan aksinya di tempat-tempat sepi, seperti di kamar mandi. Pelaku saat ini masih diperiksa penyidik apakah masih ada kemungkinan korban-korban lainnya," tuturnya menekankan.

Sejauh ini, tim Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Pinrang masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut termasuk mendalami kejiwaan pelaku apakah pernah mendapatkan perlakuan serupa termasuk menggali fakta-fakta lain dalam kasus tersebut, termasuk memberikan pendampingan kepada korban.

"Dugaan sementara ini, pelaku pernah menjadi korban hal yang sama, sehingga timbul motivasi melakukan hal sama juga," tuturnya.(ant/jpnn)

Sebanyak 16 anak di Pinrang diduga mencabuli korban pencabulan. Pelakunya seorang remaja usia 16 tahun yang sudah beraksi sejak masih SMP.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News