16 Besar Kejuaraan Dunia BWF Tokyo 2022: Bukan Cuma Minions Unggulan yang Gugur
jpnn.com - Hari ke-4 Kejuaraan Dunia BWF Tokyo 2022 pada Kamis, 25 Agustus, menjadi hari menyakitkan buat para pebulu tangkis papan atas dunia.
Unggulan pertama ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo a.k.a Minions keok di 16 Besar.
Senasib dengan Minions, juara dunia ganda campuran Dechapol Puavaranukroh dan Sapsiree Taerattanachai juga gugur.
Unggulan ke-8 sektor tunggal putri Ratchanok Intanon tersingkir.
Favorit kelima tunggal putra Lee Zii Jia tumbang.
Juara Asia Wang Zhi Yi out.
Ganda campuran unggulan ke-7 Thom Gicquel/Delphine Delrue angkat koper.
"Tidak semua hasil itu adalah kejutan total. Performa Gideon/Sukamuljo sedang berada di bawah. Gideon telah menghabiskan waktu untuk pulih seusai operasi pergelangan kaki," bunyi tulisan di laman resmi BWF World Championships.
Banyak unggulan di Kejuaraan Dunia BWF Tokyo 2022 senasib dengan Minions. Angkat koper
- Lihat! Kejadian Mengharukan di BWF World Tour Finals 2024
- BWF World Tour Finals 2024 jadi Panas Ditinggal Axelsen
- Lee Zii Jia Ungkap Situasi Sulit Sebelum Rebut Medali Perunggu Olimpiade Paris 2024
- Singapore Open 2024: Lee Zii Jia Cedera, Ginting tak Keluar Keringat, Pertegas Keunggulan
- Kevin Sanjaya Sukamuljo Resmi Mundur dari Pelatnas PBSI
- Thomas Cup 2024: China Vs India 1-0, Jepang Vs Malaysia 0-1