16 Polisi Terluka, 20 Massa FPI Dicokok
jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 20 anggota Front Pembela Islam (FPI) diamankan Kepolisian terkait demonstrasi yang berujung ricuh di Balaikota, Jakarta Pusat, petang ini, Jumat (3/9).
Sementara itu, 16 petugas Kepolisian harus mendapatkan perawatan yang intensif karena menderita luka akibat lemparan batu yang dilontarkan oleh ormas FPI, Forkabi dan FBR.
"Ada 16 petugas kita yang terluka. Sementara itu 20 anggota FPI sudah diamankan," ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen Unggung Cahyono di Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (3/10).
Anggota FPI yang berhasil ditangkap diamankan di Mapolda Metro Jaya. Sementara itu, 2 Petugas dibawa ke RSCM untuk dirawat. Sisanya dibawa ke Polda Metro Jaya untuk menjalani perawatan.
Kata Unggung, massa FPI yang ditangkap akan diinterograsi. Mereka kedapatan membawa batu yang digunakan sebagai senjata menyerang polisi. Bahkan ada juga massa FPI yang sempat membakar ban.
"Ada bakar ban dan sudah disemprot pakai water gun," katanya.
Di saat Gubernur dan Wakil gubernur DKI Jakarta tidak ada di tempat, massa FPI, Forkabi, dan FBR menyerang Balaikota.
Massa Ormas ini secara mendadak menyerang Gedung DPRD DKI Jakarta dengan melempar batu ke petugas kepolisian. Saat dipukul mundur oleh polisi, demonstran lari ke arah Tugu Tani. Namun, selang beberapa waktu, tiba-tiba massa ormas menyerang bagian depan Balaikota.
JAKARTA - Sebanyak 20 anggota Front Pembela Islam (FPI) diamankan Kepolisian terkait demonstrasi yang berujung ricuh di Balaikota, Jakarta Pusat,
- Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
- Imigrasi Denpasar Tolak Permohonan Paspor 3 CPMI Non-Prosedural Untuk Hindari TPPO
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- KPK Sebut Belum Ada Tersangka Baru terkait Kasus e-KTP