162 Atlet Ramaikan Kejurnas Panahan Junior 2012
Senin, 05 Maret 2012 – 10:43 WIB
JAKARTA - Mulai Minggu hingga Rabu lusa (7/3) PB Perpani menggelar Kejurnas Panahan Junior 2012. Kejurnas dilangsungkan di Senayan, Jakarta. Ajang ini diikuti 162 atlet panahan dari 15 Pengprov Perpani. "Pembinaan harus terus berjalan di daerah-daerah. Apalagi, Indonesia pernah menjadi salah satu negara yang diperhitungkan di tingkat internasional di cabang panahan," kata Siti Hediati Hariyadi Soeharto, Ketua Umum PP Perpani dalam sambutannya, Minggu (4/3).
Kejurnas Panahan Junior 2012 mempertandingkan tiga kelas. Yaitu compound, recurve dan nasional yang masing-masing kelas dibagi menjadi dua kategori. Untuk kelas compound dan recurve, kategori yang dipertandingkan adalah junior (usia peserta maksimal 20 tahun) serta kadet (usia peserta maksimal 17 tahun). Sementara untuk kelas nasional, kategori yang dilombakan meliputi nasional A (usia peserta maksimal 15 tahun) dan nasional B (usia peserta maksimal 18 tahun).
Baca Juga:
Para atlet panahan junior tersebut akan memperebutkan total 180 medali, yang terbagi dalam 60 medali emas, 60 medali perak, serta 60 medali perunggu. Dihrapkan dari ajang ini akan muncul bibit-bibit atlet pratama cabang panahan.
Baca Juga:
JAKARTA - Mulai Minggu hingga Rabu lusa (7/3) PB Perpani menggelar Kejurnas Panahan Junior 2012. Kejurnas dilangsungkan di Senayan, Jakarta. Ajang
BERITA TERKAIT
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo