17 Perguruan Silat Berkumpul dan Bersepakat, Ada Apa?
jpnn.com, SIDOARJO - Sedianya 17 perguruan silat yang ada di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, berkumpul dan bersepakat mendeklarasikan perdamaian jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji, di Sidoarjo, Jumat, mengatakan belasan perguruan silat di Sidoarjo itu berkomitmen bersama, untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman, kondusif, dan damai
"Deklarasi damai itu merupakan wujud komitmen bersama guna menjaga kondusivitas kamtibmas," katanya di sela deklarasi damai.
Sumardji mengatakan, menjelang Pilkada Sidoarjo, situasi kamtibmas wilayah yang aman, damai, dan kondusif ini harus dijaga bersama.
"Jangan ada perselisihan, dan kuatkan persaudaraan," katanya.
Sumardji mengajak perguruan silat untuk turut membantu penanganan virus corona atau COVID-19, karena obat atau vaksinnya hingga saat ini belum ada.
"Caranya adalah dengan disiplin menaati protokol kesehatan dengan mengenakan masker, rajin cuci tangan, dan jaga jarak. 'Sedulur kabeh' harus proaktif membantu pemerintah dalam menangani COVID-19," ungkapnya.
Wakil Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin mengatakan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo berharap, situasi kamtibmas di kabupaten ini yang aman, damai, dan kondusif adalah tanggung jawab bersama.
Sedianya 17 perguruan silat di Sidoarjo, Jawa Timur, bersama-sama berkumpul dan berkomitmen.
- Pesilat PSHT di Kediri Tewas Dianiaya, Polisi Turun Tangan
- Bentrok 2 Perguruan Silat, Polres Ponorogo Tangkap 7 Pelaku Pengeroyokan
- Temui Kapolda Irjen Toni Harmanto, Ketua DPD RI Sampaikan Aspirasi Pesilat Jatim
- Ratusan Pesilat Berbuat Rusuh, Tabrak dan Aniaya Polisi
- 2 Kelompok Perguruan Silat Terlibat Bentrok di Madiun
- Kasus Korupsi di KPU Bengkalis Berkaitan dengan Pilkada 2020