178 Kilometer Pantura Digarap TNI
jpnn.com - INDRAMAYU - Panglima TNI, Jendral TNI Moeldoko meninjau langsung pelaksanaan kegiatan Bakti TNI dalam rangka tanggap darurat perbaikan infrastruktur jalan di sepanjang pantura.
Menggunakan helikopter HU420 milik TNI AL, Panglima TNI mendarat di helipad yang terletak di area lapangan pendaratan Helikopter PLTU Indramayu Desa Sumuradem Kecamatan Sukra, Selasa (11/2) siang.
Jendral TNI Moeldoko hadir bersama Asops Kasum TNI dan Aster Kasum TNI, didampingi Kasdam III SiIliwangi Brigjen TNI Suyatno, Asops Kasdam III Siliwangi Letkol Infantri Supriyono, Kapendam III Siliwangi Kolonel Infrantri M Affandi, Kasrem 063 SGJ Letkol Arh Edi Widyianto, dan Kapenrem 063 SGJ Mayor Infrantri Zarkono Rahmadi.
Jenderal TNI Moeldoko dan rombongan disambut langsung Komandan Kodim 0616/Indramayu, Letkol CPN Asyik Rudianto. Setibanya di Kota Mangga, jenderal bergelar doktor itu langsung memimpin anggota TNI yang tengah melakukan perbaikan jalan jalur utama pantai utara Jawa.
Bersama rombongan, ia meninjau sejumlah lokasi kegiatan anggota TNI yang menutup lubang-lubang jalan. Di antaranya lubang-lubang jalan yang tersebar di kawasan Losarang hingga ke Lohbener.
“TNI mengambil langkah cepat untuk melakukan penutupan lubang-lubang jalan pantura agar tidak membahayakan pengguna jalan. Kondisi jalan yang rusak bisa mengganggu perekonomian dan aktivitas lainnya, untuk itu kita perlu segera melakukan perbaikan. Kalau menunggu koordinasi diperlukan waktu yang lama,” jelas Jenderal Moeldoko di sela-sela kunjungannya.
Menurut Jendral TNI Moeldoko, ada 13 titik jalur jalan yang rusak mulai dari perputaran jalur Losarang hingga menuju daerah perbatasan Jawa Tengah. Prajurit yang ditugaskan sebanyak 2.500 personel, meliputi prajurit gabungan antara batalyon yang memiliki kemampuan teknik dalam pembuatan jalan, satuan yang ada di batalyon maupun teritorial.
Mereka diberikan tanggung jawab sepanjang 178 kilometer yang dibagi per sektor, dengan mekanisme pengerjaannya sambil patroli dan menemukan lubang langsung dilakukan penutupan jalan.
INDRAMAYU - Panglima TNI, Jendral TNI Moeldoko meninjau langsung pelaksanaan kegiatan Bakti TNI dalam rangka tanggap darurat perbaikan infrastruktur
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi