18 Episode Film Tentang Kehidupan Yesus Hadir di Pertemuan Regional
jpnn.com, JAKARTA - Saksi-Saksi Yehuwa memproduksi film serial yang mengisahkan kehidupan dan ajaran Yesus bertajuk 'Kabar Baik Menurut Yesus'.
Seri video sebanyak 18 episode ini menggambarkan secara lengkap kehidupan dan pelayanan, kepribadian, dan cara Yesus Kristus berinteraksi dengan orang-orang.
Episode pertama seri video yang diproduksi sepenuhnya oleh sukarelawan ini di dirilis sebagai bagian istimewa dari pertemuan regional Saksi-Saksi Yehuwa 2024 yang bertema 'Beritakan Kabar Baik!' sejak 21 hingga 23 Juni lalu.
Episode-episode berikutnya akan bertahap dirilis pada pertemuan-pertemuan regional selanjutnya yang akan diadakan di berbagai tempat di seluruh dunia.
"Saksi-Saksi Yehuwa tersebar di 240 negeri,” kata Stephen Tjokro, Juru Bicara Regional Saksi-Saksi Yehuwa untuk wilayah Jakarta, dalam keterangannya, Senin (24/6).
Stephen menambahkan, Saksi-Saksi Yehuwa juga memproduksi dan menyediakan bahan-bahan berdasarkan Alkitab, termasuk drama video berdurasi panjang.
"Kami sangat yakin seri video ini akan menyentuh hati jutaan orang dibanding drama mana pun tentang Yesus yang pernah dibuat,” ucapnya.
Proses syuting dimulai pada Mei 2022 di Australia, dengan melibatkan lebih dari 500 sukarelawan yang membangun lokasi pembuatan film seluas lebih dari 7.000 meter persegi yang akurat secara historis.
Sebanyak 18 episode film tentang kehidupan Yesus hadir di pertemuan regional Saksi-Saksi Yehuwa.
- Gandhi Fernando Sebut Film Anak Kunti Bakal Tayang di 10 Negara Asia
- Special Screening Lagu Cinta untuk Mama, Persembahan Haru di Hari Ibu
- Berikut Ini Para Pemenang Alternativa Film Awards 2024
- Rangkaian Film Terbaik NET Siap Temani Liburan Nataru di Rumah
- Hana Malasan dan Yasamin Jasem Cerita Soal Tantangan Main di Film Sorop
- Indra Brasco Sempat Dievakuasi ke RS Saat Syuting Panggonan Wingit 2: Miss K