185 PNS di Tangsel Bolos

185 PNS di Tangsel Bolos
185 PNS di Tangsel Bolos
TANGERANG – Hari pertama pegawai negeri sipil (PNS) masuk kerja, banyak yang ditemui terlambat mengikuti apel. Secara keseluruhan di Kota Tangsel, ada sekitar satu persen pegawai yang tidak hadir kerja. Sedangkan di Kota Tangerang, keseluruhan pegawai hadir mengikuti upacara yang dimulai pukul 07.00 WIB.    

Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie mengakui, kalau pegawai di lingkup wilayah kerjanya banyak yang telat saat mengikuti apel. ”Masih ada yang telat datang,” ungkap Benyamin Davnie.

Berdasarkan data, jumlah PNS di Kota Tangsel berjumlah 4.262 PNS yang terdiri dari 1.463 PNS dan 2.799 TKS/Honorer. Dan saat apel pagi dilaksanakan, anggota upacara yang hadir tak kurang dari 100 orang. Baru sekitar 15 menit berselang sejumlah PNS satu persatu memadati barisan. 

Usai melakukan apel pagi, wakil walikota beserta jajaran melakukan sidak ke beberapa kedinasan dan kecamatan. Hasilnya, Benyamin Davnie di Kantor Kecamatan Setu menemui banyak PNS yang belum maksimal bekerja di hari pertama. Saat wakil walikota tiba, banyak PNS yang bergegas merapikan pakaian hingga masih sibuk mengisi daftar absensi. ”PNS harus siap melayani masyarakat,” tegur Benyamin.

TANGERANG – Hari pertama pegawai negeri sipil (PNS) masuk kerja, banyak yang ditemui terlambat mengikuti apel. Secara keseluruhan di Kota Tangsel,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News