188 Pendaftar PPPK 2022 Wajo Mengikuti Seleksi Kompetensi, Wabup Amran Berpesan Begini

jpnn.com - MAKASSAR - Wakil Bupati Wajo Amran menyampaikan pesan kepada 118 pendaftar PPPK tenaga teknis formasi 2022 Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, yang mengikuti seleksi kompetensi di Kantor Regional IV Badan Kepegawaian Negara (BKN), Makassar.
Para pendaftar itu sebelumnya berhasil melewati tahapan seleksi administrasi.
"Jadi, jangan percaya jika ada orang yang menjanjikan untuk kelulusan. Apalagi, nilainya langsung bisa dilihat secara langsung," kata Amran saat memantau langsung pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK tenaga teknis formasi tahun 2022 yang digelar di Kanreg IV BKN Makassar, Sulsel, Sabtu (25/3).
Dia mengingatkan para peserta ujian untuk mengikuti tahapan seleksi secara profesional.
Amran berharap peserta bisa mengikuti seleksi kompetensi ini dengan baik.
“Percaya pada kemampuan diri sendiri dan jangan pernah berpikir atau melakukan sesuatu di luar ketentuan yang ditetapkan," ujar Amran.
Dia menyampaikan selamat kepada para peserta yang sudah berhasil lulus seleksi administrasi dan sampai pada tahap seleksi kompetensi tersebut.
Amran pun menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan sinergisitas dari Kanreg IV BKN Makassar untuk pelaksanaan seleksi kompetensi tersebut.
Wakil Bupati Wajo Amran menyampaikan pesan kepada 118 pendaftar PPPK tenaga teknis formasi 2022 Kabupaten Wajo
- ASN dan Honorer Dukung Tata Kelola Guru Diambil Alih Pusat
- Penjelasan Pak Maryono soal Jadwal Tes PPPK Tahap 2
- PPPK dan CPNS 2024 Dilantik Bersamaan, Alhamdulillah
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku
- 3.424 PPPK Kota Tangerang Terima SK Awal Bulan Depan, Maryono Berpesan Begini
- Pemda Gercep soal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024, Kepala BKN yang Menyerahkan SK