19 Tahun Gagap Bicara Sekarang Jadi Pembicara

Siapa menyangka Meuthia yang sekarang terkenal dan sukses, dulunya hanyalah seorang anak yang gagap bicara selama 19 tahun dan sekarang berhasil menjadi pembicara.
Seorang motivator bagi tim kerja serta sudah menelurkan buku yang menginspirasi yang dapat memotivasi banyak orang.
Anak ke dua dari tiga orang saudara perempuan ini lahir dengan keadaan Pitosis mata dimana keadaan mata kecil sebelah, sering mimisan, dan penyakit asma sejak usia 7 bulan sampai sekarang tak membuat Meuthia malu dengan keadaannya itu.
"Saya gagap bicara dari umur 4 tahun sampai 20 tahun," ujarnya.
Gagap bukanlah penyakit bawaan dari lahir tetapi gagap bicara bisa terjadi apabila seorang anak mengalami depresi yang berlebihan. Sedangkan anak itu tidak tahu bagaimana cara untuk menyampaikan perasaan yang dirasakan dan memendam didalam hati akan membuat keadaan buruk baginya.
"Saya menyaksikan sendiri perceraian orang tua, karena itulah membuat saya depresi," ujarnya.
Selama masa sulit gagap bicara itu membuat Meuthia tidak patah semangat, walaupun sering dibuli sama teman-teman, ia tetap membuat tegar dan kuat dalam menjalani kehidupan.
"Saya bersyukur dengan apa yang saya alami saat kecil, karena itu yang membuat saya sekuat seperti saat ini," sebutnya.
MENGENAL Meuthia Z Rizki, 19 tahun gagap bicara sekarang jadi pembicara, yang dulunya depresi sekarang jadi inspirasi. Laporan LENNI JULIA - Batam
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu