19 Terduga Provokator Diamankan Saat Penangkapan Gubernur Papua Lukas Enembe
jpnn.com, JAYAPURA - Polda Papua mengamankan 19 orang terduga provokator dalam insiden keributan saat penangkapan Gubernur Lukas Enembe.
Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri mengatakan dari 19 orang yang diamankan sejak Selasa (10/1), satu orang meninggal dunia di RSUD Yowari.
"Mereka ditangkap karena melakukan penyerangan terhadap anggota serta memprovokasi massa pendukung lainnya, baik di sekitar Mako Brimob Kotaraja, Kota Jayapura maupun di Sentani," kata Kapolda Fakhiri dalam jumpa pers secara virtual dari Timika, Rabu.
Kapolda menjelaskan pemeriksaan masih dilakukan penyidik pada dua tempat sesuai lokasi kejadian, masing-masing di Polresta Kota Jayapura tercatat dua orang yang melakukan penyerangan kepada anggota, termasuk pelemparan, dan belasan orang sisanya di wilayah Polres Jayapura di Sentani.
Ada beberapa insiden saat penangkapan Gubernur Lukas Enembe oleh KPK pada Selasa (10/1), baik saat di Mako Brimob Kotaraja maupun di kawasan Bandara Sentani.
Dari 19 orang yang diamankan itu, ada satu orang meninggal dunia dalam perawatan di rumah sakit akibat luka tembak dan 16 orang mengalami luka-luka. Mereka yang terluka sudah ditangani secara medis.
"Saya masih menunggu laporan lengkap karena ada yang meninggal. Makanya Kabid Propam saya perintahkan untuk menyelidiki apakah penanganannya sudah sesuai prosedur atau tidak. Kalau tidak maka akan ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku," tegas Kapolda Fakhiri.
Kapolda meminta masyarakat Papua tetap tenang dan tidak terpengaruh dengan isu-isu yang tidak benar.
Polda Papua mengamankan 19 orang terduga provokator dalam insiden keributan saat penangkapan Gubernur Lukas Enembe.
- Brigadir Tri Yudha Gugur Dianiaya OTK, Aiptu Hidayat Terluka, Pistol Dibawa Kabur Pelaku
- Lanny Jaya Rusuh, Puluhan Brimob Dipimpin Kombes Jhon Sitanggang Langsung Bergerak
- Senjata Api Ditodongkan ke Kepala, Spontan Bripda Choisu Menunduk
- Polisi Ungkap Pemicu Kericuhan Antarpendukung Cabup di Intan Jaya
- Sakit Hati Memuncak, Istri Bongkar Aib Calon Wakil Gubernur Papua Jeremias Bisai
- Cawagub Papua Yeremias Bisai Dipolisikan Istrinya Atas Dugaan KDRT dan Asusila