2 Alasan Ryuji Utomo Gabung Tim Kasta Kedua Thailand

2 Alasan Ryuji Utomo Gabung Tim Kasta Kedua Thailand
Ryuji Utomo (depan berkaus merah) . Foto: jawapos

jpnn.com, JAKARTA - Ryuji Utomo, fulbeck timnas U-23 proyeksi Asian Games 2018, resmi berlabuh ke PTT Rayong, tim kompetisi kasta kedua Thailand.

Ryuji yang musim lalu berkostum Persija Jakarta itu sudah memberikan tanda tangannya untuk dikontrak selama satu musim.

Manajemen Rayong harus membutuhkan waktu selama sepekan untuk meyakini Ryuji serta berusaha mendapat surat keluar dari manajemen Persija.

"Penjajakan Ryuji dengan Rayon sebenarnya sudah mencapai kesepakatan sejak pekan lalu. Namun, karena ada beberapa dokumen harus diselesaikan, kami baru mempublikasikannya sekarang," kata Gabriel Budi, agen dari Ryuji, kemarin (4/12).

"Kami berharap dia bisa segera beradaptasi dengan sepak bola di sana," timpal Gabriel.

Pria asal Surabaya itu menjelaskan, Ryuji merasa tidak keberatan bermain di Rayong meski klub dengan julukan Kekuatan Api itu bermain di kompetisi level dua.

"Karena selain ingin menjadi tantangan dan suasana baru, Ryuji melihat target Rayon untuk promosi ke kompetisi kasta tertinggi sangat besar. Itu yang membuat dia terpikat," beber Gabriel.

Sementara itu, Ryuji mengungkapkan bahwa, selain ingin mencari tantangan dan pengalaman baru, dia juga sedang membutuhkan banyak uang untuk membantu biaya pengobatan sang ayah Adi Prabowo yang terserang stroke beberapa pekan terakhir.

Ryuji Utomo yang musim lalu berkostum Persija Jakarta itu sudah memberikan tanda tangannya untuk dikontrak PTT Rayong selama satu musim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News