2 Alasan yang Bikin Kevin Diks Ragu Bela Timnas Indonesia, Mohon Jangan Dihujat

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Hasani Abdulgani kembali membeberkan alasan Kevin Diks ragu membela Timnas Indonesia.
Sebelumnya, Hasani menyebut pemuda keturunan Indonesia-Belanda itu terganjal restu orang tua sehingga mengurungkan niatnya menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
"PSSI tidak melanjutkan proses naturalisasi pemain keturunan atas nama Kevin Diks. Saya menjadi saksi kalau secara pribadi dia sangat ingin bermain di Timnas. Namun, orang tuanya belum memberi izin," ungkap Hasani.
Lebih lanjut, Hasani menjelaskan Kevin Diks rupanya masih menunggu panggilan dari Timnas Belanda. Alhasil, PSSI memilih untuk mundur sejenak dari perburuan sang pemain.
"Saat ini Timnas Belanda sedang melirik dia (Kevin Diks, red) makanya dia agak ragu-ragu kemarin (memilih Timnas Indonesia)," ungkap Hasani saat berbincang di kanal YouTube Gan channel.
PSSI sendiri tampaknya sudah menemukan pengganti Kevin Diks. Sosok tersebut ialah Shayne Pattynama yang sudah menyatakan minatnya berseragam Garuda di dada.(mcr15/jpnn)
Mohon jangan dihujat, ternyata 2 alasan ini yang membuat Kevin Diks ragu membela Timnas Indonesia.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes