2 Bom Meledak, 12 Tewas, 30 Terluka
jpnn.com - BAGHDAD - Dua buah bom meledak di pusat Kota Baghdad, Irak, Jumat (30/1) pagi waktu setempat. Setidaknya, ada 12 warga sipil tewas dan 30 lainnya luka-luka.
Dilansir dari Reuters, Jumat, ledakan awal terjadi di distrik Bab al-Sharqi diikuti sebuah Bom Mobil. Pihak berwenang di Baghdad belum memberikan keterangan resmi, namun 12 tewas dan 30 terluka merupakan laporan awal dari sumber-sumber keamanan.
Di daerah ini terdapat pasar dan rumah yang terletak di seberang sungai Tigris dari Green Zone. Gedung pemerintahan juga sebagian besar terdapat di wilayah ini.
Ledakan bom belakangan sering terjadi di Baghdad, tempat gerilyawan ISIS, yang mengontrol sebagian besar wilayah di utara dan barat Irak. Diduga kuat, sasaran utama dari aksi-aksi ini adalah lingkungan Syiah
Sebelumnya, Kamis (29/1) serangan bom di lima lokasi terpisah plus penembakan di pinggiran Baghdad menewaskan 21 orang. (adk/jpnn)
BAGHDAD - Dua buah bom meledak di pusat Kota Baghdad, Irak, Jumat (30/1) pagi waktu setempat. Setidaknya, ada 12 warga sipil tewas dan 30 lainnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Beda dengan Prabowo, Trump Tunjuk Utusan Khusus Presiden untuk Atasi Krisis Ukraina
- Wapres Sara Duterte Digugat Pidana oleh Kepolisian Filipina
- Rawhi Fattuh Jadi Calon Kuat Presiden Palestina, Siapakah Dia?
- Mahmoud Abbas Keluarkan Dekrit Demi Penggantinya di Jabatan Presiden Palestina
- BPK Dorong Tata Kelola Pendanaan Iklim yang Transparan dan Efektif
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan