2 Bus Penumpang Laga Kambing di Rohil, Bagaimana Nasib Pak Sopir?

jpnn.com, ROKAN HILIR - Kecelakaan menimpa dua bus penumpang dengan kondisi tabrakan laga kambing di Jalan Lintas Riau-Sumut, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Sopir dilarikan ke rumah sakit.
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto mengatakan bahwa kecelakaan dua bus angkut penumpang Intra dan PMTOH itu terjadi pada Jumat (23 Juni 2023 pagi.
“Iya, benar, kejadiannya pagi tadi. Bus Intra dan PMTOH laga kambing di Jalan Lintas Riau-Sumut,” kata AKBP Andrian kepada JPNN.com.
Kecelakaan tersebut mengakibatkan dua bus ringsek parah dan menyebabkan kemacetan panjang hingga sejauh sembilan kilometer.
“Personel Satlantas sudah mengevakuasi kendaraan yang terlibat dan mengamankan lokasi kejadian, karena sempat terjadi kemacetan,” lanjutnya.
Sementara para sopir mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Indah Bagan Batu.
“Tidak ada korban jiwa pada insiden ini. Dua sopir bus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka berat,” pungkasnya. (mcr36/jpnn)
Dua bus penumpang laga kambing di Jalan Lintas Riau-Sumut, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Siapa Kenal 2 Orang Ini? Polisi Siapkan Rp 10 Juta Bagi yang Tahu
- Menhut Tinjau Satwa di PPS Riau Kerja Sama Yayasan Arsari Djojohadikusumo
- Dihadiri Menteri & Kapolri, Jambore Karhutla 2025 Resmi Dibuka
- Ke Riau, Menhut Raja Antoni Disambut Proses Adat Tepuk Tepung Tawar
- Geram Perusahaan Tahan Ijazah Mantan Karyawan, Wamenaker: Mau Bekingnya Siapa, Tabrak!
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas