2 Daerah Ini Punya Integritas UN Tertinggi
jpnn.com - JAKARTA--Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melansir sejumlah daerah yang indeks integritas ujian nasional (UN) di atas 90. Data ini diambil sejak 2010-2014.
Mendikbud Anies Baswedan mengatakan, dari hasil kajian, ada 52 kabupaten/kota yang integritas UN di atas 90. Integritas tertinggi ada di wilayah DKI Jakarta dan Jogjakarta.
"Jakarta dan Jogjakarta integritasnya paling tinggi karena seluruh wilayahnya nilai integritasnya di atas 90," kata Anies kepada wartawan di kantornya, Selasa (14/4).
Dia menambahkan, indeks integritas mengukur kejujuran sekolah saat melaksanakan UN. Nilai 90 artinya, sebanyak 90 persen sekolah di kab/kota melaksanakan UN dengan jujur. Sisanya, masih ada siswa yang melaksanakan pola kerja sama sebanyak 10 persen.
"Makin tinggi indeks makin jujur sekolahnya melaksanakan UN," ucapnya.
Adapun kab/kota yang berintegritas di atas 90 adalah Kab Lingga, Kota Jakarta Barat, Jakpus, Jaksel, Jaktim, Jakut, Kab Pangandaran, Kab Sukabumi dan Kota Bogor. Ada pula Kota Cimahi, Kab Banjarnegara, Kab Banyumas, Kab Blora, Kab Cilacap, Kab Karanganyar, Kab Kebumen, Kab Klaten dan Kab Magelang.
Selain itu ada Kab Purbalingga, Kab Purworejo, Kab Rembang, Kab Semarang, Kab Sukoharjo, Kab Temanggung, Kab Wonogiri, Kab Wonosobo, Kota Magelang dan.
Kota Salatiga, Kota Sukarta, Kab Bantul, Kab Gunung Kidul, Kab Kulon Progo, Kab Sleman, Kab Yogjakarta, Kab Kayong Utara dan Kab Mahakam Ulu juga masuk dalam kriteria itu.
JAKARTA--Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melansir sejumlah daerah yang indeks integritas ujian nasional (UN) di atas 90. Data ini
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Pesan Prabowo soal Kurikulum Merdeka, Alon-Alon
- Mendikdasmen: Coding dan Artificial Intelligence Mulai Diajarkan pada Tahun Ajaran Baru
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert