2 Drone Terbaru DJI untuk Penggila Otomotif

2 Drone Terbaru DJI untuk Penggila Otomotif
2 drone terbaru DJI seri Mavic. (Foto: Techradar/JPNN)

jpnn.com - DJI kembali menambah deretan produk drone baru dari seri Mavic, yaitu Mavic 2 Pro dan Mavic 2 Zoom. Lalu apa keunggulan kedua drone ini?

Mavic 2 Pro dilengkapi kamera desain Hasselblad yang sudah terkenal dikalangan fotografi dan juga sensor berukuran besar. Lalu Mavic 2 Zoom mempunyai lensa dengan 2x zoom optik.

Secara singkat, kedua drone memiliki kualitas gambar terbaik. Di mana Mavic 2 Pro menggunakan sensor CMOS 20 megapixel berukuran 1 inci, dengan akurasi warna disempurnakan, karena didukung teknologi Hasselblad’s Natural Color Solution (HNCS). Lensanya pun memiiki bukaan besar dengan rentang f/2.8-11 mumpuni mengambil gambar pada cahaya minim.

Sementara kamera Mavic 2 Zoom menggunakan sensor lebih kecil, ukurannya 1/2.3 inci. Namun sesuai dengan namanya, kamera ini bisa mempunyai kemampuan zoom optik, yaitu dari 24mm sampai 48mm. Hasil jepretanya juga lebih kecil hanya foto berukuran 12 megapixel.

Kedua drone mampu merekam video 4k dengan bitrate 100 megabits per detik dan mampunyai storage bawaan 8GB, yang tentu saja bisa ditambah menggunakan kartu microSD.

Baik Mavic 2 Pro maupun Mavic 2 Zoom memiliki kecepatan maksimal 44 mil per jam dan waktu terbang mencapai 31 menit. Keduanya juga dilengkapi dengan 10 sensor untuk menghindari halangan yang ada di jalur terbangnya.

"Kedua drone ini telah disediakan untuk para profesional sudah tersedia untuk untuk semua orang. Drone ini menunjukkan bagaimana kemampuan dalam mengambil gambar dan bisa mengikuti mobil ketika berada di lintasan," ujar DJI Senior Communications Manager Michael Oldenburg seperti diberitakan Techradar, Sabtu (25/8).

Penjualan kedua drone ini sudah dimulai hari ini, dengan harga USD 1.449 untuk Mavic 2 Pro dan USD 1.249 untuk Mavic 2. (mg9/jpnn)


DJI kembali menambah deretan produk drone baru dari seri Mavic, yaitu Mavic 2 Pro dan Mavic 2 Zoom. Lalu apa keunggulan kedua drone ini?


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News