2 Helikopter Dikerahkan Mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono

2 Helikopter Dikerahkan Mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono
Tim Basarnas Jambi yang hendak menuju lokasi kejadian kecelakaan helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, Minggu (19/2/23).(ANTARA/Basarnas Jambi).

jpnn.com - JAMBI - Helikopter Polri yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dan rombongan mendarat darurat di Bukit Tamia, Muara Emat, Jambi, Minggu (19/2).

Sebanyak dua helikopter bantuan Polda Sumatera Selatan dan PT WKS diterbangkan menuju lokasi di perbukitan Kabupaten Kerinci, Jambi, itu.

Pantauan dari lapangan terbang Bandara Lama Jambi, kedua helikopter untuk evakuasi tersebut lepas landas sekitar pukul 17.00 WIB dari Bandara Sultan Thaha Jambi menuju lokasi.

“Benar, bantuan helikopter dari Polda Sumatera Selatan untuk membawa logistik dan juga obat-obatan,” kata Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Priyanto kepada wartawan, Minggu (19/2).

Sementara, helikopter dari PT WKS diterbangkan untuk membawa bantuan personel gabungan.

Tim bantuan yang diterjunkan ini akan menempuh jalur darat dan jalur udara untuk melakukan evakuasi terhadap Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono bersama rombongan.

"Kalau cuaca bagus maka bisa lewat jalur udara, namun informasi terkini di tempat kejadian sedang turun hujan," ungkap perwira menengah Polri itu.

Sebelumnya, Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dilaporkan mengalami patah tangan kanan setelah helikopter yang ditumpangi mendarat darurat di perbukitan Kabupaten Kerinci.

Tim bantuan yang diterjunkan akan menempuh jalur darat dan jalur udara untuk mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono bersama rombongan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News