2 Juara Baru Lahir Di Prancis
Saina Dikalahkan Pemain Non Unggulan
Selasa, 30 Oktober 2012 – 09:16 WIB

2 Juara Baru Lahir Di Prancis
PARIS - Dua juara baru terlahir di Prancis Terbuka Super Series 2012. Dalam final pada Minggu waktu setempat (28/10), tunggal putra Liew Daren (Malaysia) dan tunggal putri Minatsu Mitani (Jepang) untuk kali pertama berhasil merebut trofi juara di ajang super series. Meski menang dua game langsung, bukan berarti Daren mudah mengamankan gelar juara. Pebulu tangkis peringkat 24 dunia teus menerus mendapatkan tekanan dari Axelsen. Bahkan, pada game kedua, Axelsen sempat terus menekan Daren sehingga dia melakukan banyak kesalahan. Beruntung, dia mampu keluar dari tekanan dan mematahkan perjuangan Axelsen untuk memaksakan rubber game.
Bertanding di Coubertin Stadium, Paris, Daren yang berstatus sebagai non unggulan berhasil menumbangkan pebulu tangkis yang juga tidak diunggulkan Victor Axelsen (Denmark) dengan dua game langsung 21-18, 21-17. Kemenangan Mitani lebih mengejutkan. Tidak masuk daftar unggulan, dia berhasil mengalahkan pebulu tangkis unggulan pertama Saina Nehwal (India) 21-19,21-11.
Baca Juga:
Sukses menjadi juara di Prancis Terbuka adalah lompatan besar dalam karir Daren. Sebelumnya, pada empat event super series yang diikuti tahun ini, dia mentog di babak delapan besar.
Baca Juga:
PARIS - Dua juara baru terlahir di Prancis Terbuka Super Series 2012. Dalam final pada Minggu waktu setempat (28/10), tunggal putra Liew Daren (Malaysia)
BERITA TERKAIT
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat