2 Korban Tanah Longsor di Blitar Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

jpnn.com - BLITAR - Tim SAR Trenggalek dibantu TNI-Polri serta tim lainnya menemukan dua warga yang tertimbun longsor di Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Kedua korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Kepala Tim Pos SAR Trenggalek Yoni Fariza mengemukakan tubuh kedua korban ditemukan setelah petugas melakukan penggalian material longsor dengan alat berat.
"Korban ada tiga dan kami evakuasi dua. Saat ini tinggal satu lagi," katanya di Blitar, Senin (1/7).
Dia menjelaskan petugas berupaya mencari para korban. Pencarian dilakukan hingga malam hari setelah insiden tanah longsor pada Minggu (30/6) malam.
Petugas akhirnya berhasil menemukan dua korban yang diidentifikasi sebagai Mugiono dan Jarianto.
Tubuh mereka tertimbun material longsor.
Saat ditemukan, kedua korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Dia juga mengakui saat proses evakuasi korban, petugas terkendala dengan material longsor yang cukup dalam.
Dua korban tanah longsor di Blitar ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Satu korban lainnya masih dalam pencarian.
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Cici Faramida Mengenang Pesan Terakhir Sang Ibunda
- Kenang Sang Ibunda, Cici Faramida: Ibu Itu Hatinya Ingin Sekali Memberikan Kesenangan
- Anggota Satgas Unaya Meninggal Ketika Kawal Demo Mahasiswa
- 2 Lansia Hilang Tenggelam di Perairan Sungai Musi, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian