2 Pemain Ini akan Dijual Manchester City Januari Nanti
jpnn.com - MANCHESTER - Manchester City sudah memiliki daftar pemain yang bakal dijual pada bursa transfer musim dingin nanti. Tim berjuluk The Citizens itu akan melego Matija Nastasic dan Scott Sinclair pada Januari mendatang.
Saat ini, keduanya memang sering menjadi penghangat bangku cadangan tim sekota Manchester United itu. Penjualan keduanya juga bisa menjadi jalan bagi City untuk mendatangkan pemain baru.
"Jika mereka punya pilihan lain di bursa musim dingin, itu akan bagus untuk mereka dan klub ini. Kita lihat saja nanti," terang pelatih City, Manuel Pellegrini di laman Goal, Kamis (1/1).
City saat ini masih menjalani hukuman dari UEFA terkait pelanggaran Financial Fair Play. Hal itulah yang membuat sang juara bertahan Premier League tersebut tak leluasa bergerak di bursa transfer.
"Saya tak berpikir kami akan sibuk pada bursa transfer nanti. Kami memiliki kendala dengan penggunaan uang," tegas mantan nakhoda Malaga dan Real Madrid itu. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Manchester City sudah memiliki daftar pemain yang bakal dijual pada bursa transfer musim dingin nanti. Tim berjuluk The Citizens itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC
- Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super, Ancelotti: El Clasico Sangat Sulit Diprediksi
- Bojan Hodak Belum Bisa Mainkan Gervane Kastaneer saat Persib Jumpa PSBS, Ini Alasannya
- Barito Putera Vs Persija Sore Ini: Macan Incar Hattrick
- Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Mendatangkan Kiper Brasil
- PSBS Biak vs Persib Bandung: Bojan Hodak Buka Kans Rotasi?