2 Pesawat Airbus Milik Pelita Air Service Tiba di Bandara Soetta, Begini Penampakannya
jpnn.com, TANGERANG - PT Pelita Air Service (PAS) mengumumkan akan memperluas layanannya ke segmen perbangan komersial berjadwal (reguler flight).
Sebab, mereka tengah mendatangan dua pesawat Airbus A320 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (11/4).
Kedua pesawat yang memiliki livery baru itu diberi nama "Ribbon" livery.
Nama tersebut diambil karea livery tersebut menyerupai pita yang menyelimuti ekor dan sebagian badan pesawat dengan tiga warna, yaitu merah, biru dan hijau.
Sehingga bisa dimaknai sebagai keberagaman dan kebebasan berekspresi.
Tiga warna pada livery tersebut juga merupakan warna identitas Pertamina sebagai perusahaan induk dari Pelita Air.
Pelaksana Tugas Harian (PTH) Direktur Utama PT Pelita Air Service Muhammad S. Fauzani mengatakan kedatangan pesawat Airbus A320 Pelita Air itu merupakan momen bersejarah sekaligus milestone baru bagi perusahaan yang sebelumnya fokus pada layanan penerbangan charter.
Kedatangan dua pesawat tersebut menunjukkan kesiapan Pelita Air yang tengah mengembangkan layanan penerbangannya ke layanan penerbangan komersial berjadwal.
Pelita Air Service tengan mendatangkan dua pesawat Airbus A320 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Senin (11/4).
- Reduksi Emisi Capai 1,2 juta Ton C02, Pertamina Sebut Lampui Target Dekarbonisasi
- Dukung Inklusi, Pertamina Kembangkan UMKM Perempuan Lewat Program PFpreneur
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Gelar Sosialisasi Program MOKA Saninten
- Tambah 17 Wilayah, Program DEB Pertamina Capai 102 Desa
- Tak Hanya Pelopori Perdagangan Karbon, Pertamina NRE Gencar Dorong Carbon Neutral Event
- Penuhi Ketersediaan Energi hingga ke Pelosok, Pertamina Tambah 40 BBM Satu Harga