2 Polisi Ini Dipecat Gegara Narkoba, RW Hadir di Lapangan Upacara, Lihat
jpnn.com, BANJARMASIN - Polresta Banjarmasin, Kalimantan Selatan melakukan pemecatan terhadap dua polisi berinisial RW dan DF yang terlibat peredaran narkoba di wilayah itu.
Upacara pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) terhadap kedua oknum polisi itu berlangsung pada Kamis (25/7).
Menurut Wakapolresta Banjarmasin AKBP Arwin Amrih Wientama, pemecatan secara PTDH itu dilakukan untuk menegaskan bahwa Polri menjaga integritas personel.
"Kalau personel yang berprestasi maka kami berikan penghargaan sesuai ganjarannya," ucap AKBP Arwin di Banjarmasin.
Sebaliknya, bagi anggota yang melanggar hukum, sanksi tegas baik berupa hukuman disiplin hingga pemecatan akan diberikan.
Pemecatan terhadap kedua personel itu berlangsung di halaman Mako Polresta Banjarmasin, pada Kamis pagi.
Namun, upacara pemberhentian tidak dengan hormat itu hanya dihadiri langsung oleh RW, sedangkan DF diwakili foto yang bersangkutan.
AKBP Arwin juga mengatakan keputusan itu menunjukkan komitmen Polresta Banjarmasin untuk menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.
Dua polisi di Polresta Banjarmasin dipecat gegara terlibat peredaran narkoba. Salah satunya berinisial RW hadir langsung di lapangan upacara PTDH.
- Irjen Iqbal: Tidak Ada Lagi Kampung Narkoba, Kami Kejar Sampai ke Lubang Tikus
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang