2 Rekor Ini Menanti City di Etihad Stadium

jpnn.com - MANCHESTER – Manchester City berpeluang memperpanjang rekor kemenangannya di Premier League. Syaratnya, City harus bisa menekuk Watford pada pekan keempat di Etihad Stadium, Sabtu (29/8) malam WIB.
Tiga angka akan membuat City berhasil merebut sepuluh kemenangan beruntun di Premier League. Sebelumnya, City sukses mengukir rekor terbaik sepanjang sejarah saat merebut sembilan kemenangan.
Selain itu, City juga bertekad menjaga clean sheet di Premier League musim ini. Hingga kini, tim berjuluk The Citizens tersebut berhasil membukukan delapan gol. Hebatnya, City belum sekalipun kebobolan.
“Kami belajar banyak dari musim lalu. Kami harus punya skuat yang kuat. Itu adalah skuat yang bisa memenangkan banyak hal penting,” terang pelatih City Manuel Pellegrini di laman Sky Sports, Sabtu (29/8).
Kemenangan juga akan membuat City semakin nyaman di puncak klasemen. City yang kini mengoleksi sembilan poin masih leading dua angka dari Leicester City dan Liverpool. (jos/jpnn)
MANCHESTER – Manchester City berpeluang memperpanjang rekor kemenangannya di Premier League. Syaratnya, City harus bisa menekuk Watford pada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal Semifinal All England 2025, Indonesia Pasti ke Final
- Practice MotoGP Argentina: Marquez Menggila, Pecco Menderita
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Bermain Moncer-Cetak 35 Poin, Megawati Hangestri Pertiwi Mengaku Belum Maksimal
- Pramono Anung Berupaya Menjadikan Jakarta Kota Ramah Pelari Maraton Dunia
- Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Cari Solusi Terbaik dalam Penanganan Cedera