2 Remaja Mabuk Sambil Naik Motor dan Bawa Celurit, Nih Orangnya

jpnn.com, CIANJUR - Polisi mengamankan AG (22) dan MIJ (22), remaja asal Sukaluyu, Cianjur, Jawa Barat.
Kedua remaja itu mabuk sambil bawa senjata tajam sehingga menimbulkan keresahan di masyarakat, Sabtu (23/10) dini hari.
AG dan MIJ yang mengendarai motor dengan keadaan mabuk menabrak seorang pengendara.
Korban Hadi Gunawan (45) mengatakan dirinya ditabrak saat berhenti di pinggir jalan di Kampung Tungturunan, Desa Hegarmanah, Kecamatan Sukaluyu.
“Saya terjatuh dan tertindih motor. Warga yang ada pun tidak berani menghampiri karena mereka bawa senjata tajam,” katanya.
Pelaku kemudian kabur, beruntung Hadi ditolong warga yang kemudian membantu dan membawa ke puskesmas untuk mengobati jarinya yang robek.
“Jari saya luka karena tertabrak motor dan mendapat tiga jahitan,” ujarnya.
Sok jagoan di jalan, dua remaja AG dan MIJ ditangkap polisi. Mereka kedapatan mabuk dan bawa celurit.
- Sindikat Pembuat STNK Palsu di Cianjur Melibatkan Jenderal Muda, Oalah
- Komplotan Pembuat STNK Palsu Terbongkar dari Laporan Pemilik Rental
- Polisi Usut Pengeroyokan Pelajar SMK di Cianjur yang Viral
- Kecelakaan Mengerikan Terjadi di Cianjur, Innalillahi
- Tegas, Pemkab Cianjur Melarang THM Beroperasi Selama Ramadan
- Menganiaya Ibu Tiri dengan Parang, Pria di Makassar Diringkus Polisi