2 Tahun Tak Rayakan Lebaran dengan Keluarga, Begini Kegiatan Habib Rizieq
jpnn.com, JAKARTA - Eks Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab sudah dua tahun tak merayakan Lebaran bersama keluarga di rumahnya.
Sebab, Habib Rizieq harus menjalani hukuman penjara di Rutan Bareskrim Polri atas tiga perkara seusai kembali ke Indonesia pada pertengahan November 2020 lalu dari Arab Saudi.
Kuasa hukum Habib Rizieq, Aziz Yanuar mengatakan aktivitas kliennya di tahanan banyak menghabiskan waktu dengan menulis buku dan kamus.
"Jadi, memang Habib Rizieq ini bikin buku soal akhlak," kata Aziz saat dihubungi, Senin (2/5).
Aziz menyebutkan isi buku itu juga diajarkan Habib Rizieq kepada tahanan lain seusai salat subuh.
"Itu materi beliau yang diajarkan kepada tahanan setelah salat subuh," ujar Aziz Yanuar.
Di sisi lain, lanjut Aziz, tokoh asal Petamburan itu juga membuat kamus Bahasa Arab.
Kamus itu diambil dari serapan-serapan Bahasa Indonesia.
Habib Rizieq Shihab sudah dua tahun tak merayakan Lebaran bersama keluarga di rumahnya
- PIK2 Diserbu 500 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Booth Camilan Sehat dan Aktivitas Seru Warnai Jalur Mudik 2025
- Mudik Lebaran 2025, KAI Group Angkut 29.170.705 Penumpang
- Lebaran 2025 Menceritakan Keresahan, Ekonom Nilai Perlu Evaluasi Ekonomi
- KPK Terima 561 Laporan Gratifikasi Terkait Idulfitri, Totalnya Sebegini