20 Calon Bidan Terkapar
Diduga Alergi Makanan
Sabtu, 21 Mei 2011 – 12:56 WIB

20 Calon Bidan Terkapar
MEDAN- Sebanyak 20 mahasiswi Akademi Kebidanan (Akbid) Sari Mutiara terkapar karena alergi makanan yang dikelola pihak asrama di Jalan Bakti Luhur, Kecamatan Medan Helvetia, tadi malam. Ke-20 calon bidan itu terpaksa menjalani perawatan intensif di Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSU Sari Mutiara Jalan Kapten Muslim, Medan.
Ke-15 mahasiswi masing-masing Marlina Siahaan, Yohana Pardede, Sartika Tobing Mousfi Purba, Merem Theresea, Emi Rendra, Felinda, Dewi Siboro, Frandika, Dewi Sartika, Daton, Main Sihombing, Yuhio Sefa, Murlia dan Mulan Panjaitan.
Seorang mahasiswi yang dirawat mengatakan, awalnya dirinya makan seperti biasa bersama teman-temannya. Namun, tidak berapa lama, dirinya mengalami mual disertai badan lemas. “Kami tadi makan ikan goreng, tidak berapa lama perut terasa mual dan badan lemas,” bebernya.
Dari hasil pemeriksaan dokter diketahui kalau ke-20 calon bidan tersebut menderita alergi makanan. “Hasil pemeriksaan karena alergi makanan (hyper sensitif),” ujar dr Ivan Elisabeth, Direktur Stikes Mutiara didampingi Anggota DPD RI Parlindungan Purba di Ruang IGD RS Sari Mutiara Medan.
MEDAN- Sebanyak 20 mahasiswi Akademi Kebidanan (Akbid) Sari Mutiara terkapar karena alergi makanan yang dikelola pihak asrama di Jalan Bakti Luhur,
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku