20 Instansi Segera Terima Tunjangan Kinerja
Selasa, 05 Juni 2012 – 14:27 WIB
JAKARTA--Hingga saat ini sudah ada 11 kementerian/lembaga yang telah mendeklarasikan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi (WBK).
Terakhir adalah Kementerian Riset dan Teknologi bersama tujuh lembaga pemerintah non-kementerian (LPNK) di bawah koordinasi instansi ini, ikut mendeklarasikan zona integritas.
Baca Juga:
“Ini lompatan yang luar biasa. Sebelumnya baru tiga, dan sekarang ditambah delapan lagi, sehingga jumlahnya 11 dari 70 kementerian dan LPNK. Jadi sudah sepertujuh yang mulai berubah,” kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Azwar Abubakar di Jakarta, Selasa (5/6).
Dia mengakui penggerak reformasi birokrasi, adalah masing-masing instansi pemerintah dan seluruh elemen bangsa Indonesia. Sedangkan Kementerian PAN-RB yang mengatur ritmenya. “Yang menggerakkan untuk perubahan adalah kita semua guna mempercepat tercapainya cita-cita bangsa,” ujarnya.
JAKARTA--Hingga saat ini sudah ada 11 kementerian/lembaga yang telah mendeklarasikan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi
BERITA TERKAIT
- Waspada Modus Penipuan, TASPEN: Kami Ingatkan Seluruh Peserta Untuk Berhati-hati
- Perintah Prabowo Soal Pagar Laut, Disegel dan Diusut
- Istana Tegaskan Tak Ada Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati
- Profil Hariman Siregar Tokoh Malari, Sosok Pemberani Berjiwa Perlawanan
- Musyawarah Kadin Indonesia Siap Digelar, Arsjad Rasjid Pertahankan Keutuhan Organisasi
- DPD RI Usulkan Program Makan Bergizi Gratis Pakai Dana Zakat, Istana Justru Bilang Begini