20 Perempuan Daftar jadi Caleg Golkar
jpnn.com, SURABAYA - Satu per satu partai politik akhirnya mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Sidoarjo. Sabtu kemarin giliran Partai Golkar yang mendaftar. Partai berlambang beringin itu mendaftarkan 50 nama.
''Perempuannya 40 persen dari daftar yang kami serahkan ke KPU,'' kata Ketua DPD Golkar Sidoarjo Warih Andono.
Artinya, ada 20 caleg perempuan yang diajukan Golkar. Langkah Golkar tersebut bertolak belakang dengan kesulitan yang dialami beberapa partai tentang caleg perempuan.
Sebelumnya, PAN dan Gerindra memang masih kekurangan calon perempuan.
Di luar melimpahnya caleg perempuan, ada beberapa hal mengejutkan yang dilakukan Golkar.
Mereka tidak mendaftarkan nama Ketua Fraksi Golkar Bintang Persatuan DPRD Sidoarjo Hadi Subiyanto.
Selain itu, muncul nama mantan Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Sidoarjo Sutjipto.
Pria yang baru pensiun 1 Juli lalu tersebut didaftarkan di daerah pemilihan (dapil) 6 Waru-Gedangan. Sutjipto berada di nomor urut 2. Tepat di bawah Warih yang maju lagi.
Jumlah caleg perempuan di Partai Golkar lebih banyak dibanding Gerindra dan PAN.
- Perempuan Mantan Caleg Sebarkan Video Porno
- International Womens Day, Golkar Serukan Aksi Nyata Lindungi Caleg Perempuan dari Kecurangan
- Caleg Golkar: Demi Keterwakilan Perempuan, Petinggi Parpol Perlu Ambil Langkah Progresif
- Banyak Suara Hilang, KPU Didesak Perhatikan Nasib Caleg Perempuan
- Zulhas Sebut Okta Kumala Dewi Bawa Perubahan Positif Bagi Warga Banten
- Jadi Bacaleg di Pemilu 2024, Empat Kades di Bangka Tengah Mengundurkan Diri dari Jabatan