20 Personel Polisi Gerebek Pabrik Sopi
jpnn.com - MERAUKE - Paulus P (39) belum kapok. Meski sudah pernah diamankan polisi karena memproduksi sopi (sejenis minuman keras), warga Merauke ini kembali diamankan dengan kasus yang sama.
Pabrik milik Paulus yang digerebek polisi beberapa hari yang lalu itu berbeda dengan sebelumnya. Sebelumnya, pabrik sopi itu di sekitar belakang Unit Transfusi Darah Merauke, Jalan Raya Mandala, kali ini berada di belakang Bank Sinar Mas Merauke, Jalan Raya Mandala.
Kabag Ops Polres Merauke Kompol Marthin Koagouw menjelaskan penggerebekan ini dilakukan atas informasi yang diberikan oleh warga sehingga anggotanya yang berjumlah sekitar 20 personel langsung diterjunkan ke pabrik itu.
Dari penggerebekan tersebut, selain mengamankan pelaku, pihaknya juga menyita barang bukti berupa lima ember besar berisi fermentasi, satu ember sopi hasil produksi, satu toples berisi kayu manis, dandang dan kompor minyak.
"Yang bersangkutan untuk sementara kami amankan dan akan diproses karena sebelumnya sudah membuat surat pernyataan tertulis di atas materai Rp 6.000 untuk tidak melakukannya lagi. Tapi ternyata dia buat lagi,’’ katanya kepada Cenderawasih Pos.
Sementara itu, pelaku mengaku baru kembali memproduksi sopi. "Belum satu bulan saya masak sopi di sana," ujarnya. (ulo/fud/adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri