20 Ribu Guraklih Dikerahkan untuk Menangkan Jokowi
jpnn.com - SLEMAN - Jelang pilpres 2014, DPD PDI Perjuangan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyiapkan 20 ribu regu penggerak pemilih (guraklih). Regu ini bertugas untuk mensosialisasikan figur calon presiden (capres) PDI Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) kepada masyarakat.
"Kita ada 20 ribu guraklih untuk memenangkan pilpres 2014. Mereka bertugas mengenalkan dan mengajak warga Jogjakarta memilih Pak Jokowi," kata Ketua DPD PDIP DIY Idham Samawi kepada wartawan di Sleman, Jogjakarta, Sabtu (3/5).
Guraklih sendiri sudah dibentuk sebelum pemilu legislatif (pileg) 2014. Namun, saat masa pileg, regu tersebut dikerahkan untuk memenangkan partai bukan figur capres.
Idham menjelaskan, guraklih diisi oleh kader, simpatisan dan relawan pemenangan Jokowi dari seluruh Jogjakarta. Ribuan regu ini akan turun ke dusun-dusun untuk memperkenalkan sosok Jokowi.
"Mereka akan ke dusun-dusun mengenalkan Jokowi. Ini bagian dari kesiapan kita, struktur PDI Perjuangan Jogjakarta," ujar mantan Bupati Bantul ini.(dil/jpnn)
SLEMAN - Jelang pilpres 2014, DPD PDI Perjuangan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyiapkan 20 ribu regu penggerak pemilih (guraklih). Regu ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi