20 Tahun Berdiri, My Vets Komitmen Beri Pelayanan Kesehatan Hewan Terbaik
jpnn.com, JAKARTA - Founder Klinik My Vets, Siti Zaenab mengatakan bahwa peningkatan pelayanan adalah sebuah keharusan bagi jajaran My Vets untuk memenuhi harapan masyarakat terhadap hewan peliharaanya.
Telah berdiri selama 20 tahun, klinik hewan My Vets berkomitmen meningkatkan pelayanan kesejahteraan hewan untuk memberikan kebahagiaan bagi orang di sekitarnya.
"My Vets bahkan siap menjunjung tinggi nilai-nilai ilmu yang berkembang saat ini untuk disesuaikan dengan kebutuhan klien yang makin cerdas," ujar Siti Zaenap dalam sambutan HUT MY Vets ke 20, Senin (15/1).
Siti Zaenab mengakui bahwa 20 tahun merupakan waktu yang panjang untuk dijalani.
"Banyak hal yang sudah dilalui, tak mudah untuk bertahan dan berkembang tetapi perlu niat dan tekad untuk mewujudkannya," ujar Zaenab.
Zaenab pun mengingatkan para dokter muda yang ingin bergabung di pelayanan hewan harus siap dengan pola dan etos kerja yang telah dibangun sejak lama.
"Dokter-dokter muda yang mau bergabung di My Vets harus siap belajar, ikut akselerasi ala My Vets, agar sejajar dengan para seniornya," katanya.
Sebagai ungkapan terimakasih, Zaenab menyebut beberapa orang yang telah memberi kontribusi besar terhadap tumbuh kembangnya My Vets hingga puluhan tahun.
Telah berdiri selama 20 tahun, klinik hewan My Vets berkomitmen meningkatkan pelayanan kesejahteraan hewan
- Usia Masih Muda tetapi Banyak Uban? Inilah Penyebab dan Solusinya
- 10 Rahasia Sehat yang Dokter Tidak Pernah Ceritakan
- Punya Gedung Baru, Diagnos Fokus Pemeriksaan Virus HPV dengan Teknologi Molekular
- Aktivis Dorong Penggunaan Telur Berstandar Kesejahteraan Hewan yang Lebih Tinggi
- Sukses Membantu 1 Juta Pasien, LIGHThouse Raih Penghargaan Superbrands 2024
- Cegah Penyakit Kronis, Dexa Group Gelar Skrining Kesehatan Gratis di 1.400 Apotek & Klinik