2009, Deviden Ditarget Rp39 T

jpnn.com - “Pemerintah optimis ada peningkatan setoran deviden dari target APBN 2008 yang hanya 31 triliun,” ungkap Sekretaris Menneg BUMN Said Didu, Senin (18/8). Setoran dividen terbesar akan diperoleh dari BUMN sektor energi seperti tambang, dan migas yang diproyeksikan bisa menyetor hingga 53 persen terhadap total dividen. Sedangkan sektor perbankan menyumbang sekitar 12,9 persen.
Lanjut dikatakan, pada 2008 pemerintah menargetkan total laba BUMN sebesar Rp 81,2 triliun, meningkat 13,4 persen dari 2007 yang hanya Rp 17,2 triliun. Semester I 2008, laba BUMN naik rata-rata 20 persen dari target sebelumnya sekitar 13 persen. Terkait upaya peningkatan kinerja usaha BUMN, dijelaskannya, ke depan pemerintah akan menerapkan strategi rasio pembayaran dividen 50-60 persen. Meski begitu, pemerintah akan menerapkannya sesuai kondisi perusahaan seperti rencana pengembangan masing-masing BUMN. (esy)
JAKARTA--Restrukturisasi sejumlah BUMN yang menunjukkan hasil positif diyakini bisa menggenjot nilai deviden pada APBN 2009. Ditargetkan setoran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menhut Beri Kabar Gembira Berkaitan Gunung Rinjani, Pendaki Sebaiknya Menyimak
- Unsur TNI AL Selamatkan Kapal MV Serenity-09 yang Mengalami Kerusakan Mesin di Samudra Pasifik
- Menko Polkam Budi Gunawan Tinjau Arus Balik Idulfitri 2025 di Jawa Timur
- Promo Arus Balik, KAI Beri Diskon 25 Persen untuk Tiket 13 Kereta, Cek Daftarnya
- Dirut PLN IP Apresiasi Ribuan Petugas yang Menjaga Kebutuhan Listrik saat Lebaran
- Kejaksaan Terancam Dilarang Usut Rasuah, Pakar: Senjakala Pemberantasan Korupsi