2013, Pemerintah Rekrut 65.000 PNS
Senin, 15 Oktober 2012 – 10:58 WIB
KENDARI - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan dan RB) bakal merekrut pegawai baru sebanyak 65.000 orang pada tahun 2013 mendatang. Jumlah tersebut merupakan kuota nasional sehingga akan terdistribusi di seluruh provinsi Indonesia.
Pembukaan lowongan tersebut, kata Azwar Abubakar seiring dengan banyaknya PNS yang pensiun akhir tahun 2012 ini. Sehingga untuk menutupi kekurangan harus ada perekrutan baru. Namun demikian, ia memastikan bahwa sistem perekrutan nantinya berbeda dengan yang berlaku sebelumnya.
Baca Juga:
"Mekanismenya semakin ketat. Jika dulu pemerintah membuka secara umum tanpa mempertimbangkan kebutuhan, maka tahun depan (2013) penerimaan didasarkan pada analisa kebutuhan. Penempatannya dimana, tingkatannya apa, kualifikasi pendidikannya apa, dan sebagainya. Ini efektif untuk menghindari gemuknya birokrasi," ujar Menpan dan RB, Ir.H.Azwar Abubakar seperti yang dilansir Kendari Pos (JPNN Group), Senin (15/10).
Untuk itu, katanya pemerintah daerah harus melakukan analisa kebutuhan sebelum meminta berapa kuota yang diinginkan. Boleh jadi pemda yang birokrasinya masih gemuk tidak akan mendapat jatah.
KENDARI - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan dan RB) bakal merekrut pegawai baru sebanyak 65.000 orang pada tahun
BERITA TERKAIT
- FL Technics Indonesia Pakai Teknologi Mototok Spacer 8600 NG
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya