2017, PT PP Bidik Kontrak Baru Tumbuh 20 Persen

2017, PT PP Bidik Kontrak Baru Tumbuh 20 Persen
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - PT Pembangunan Perumahan (PT PP) meyakini bisa melampaui target laba bersih yang telah dicanangkan di awal 2017.

Keyakinan itu setelah perseroan telah melampaui target kontrak baru 2016. Di mana PT PP,  menargetkan perolehan kontrak baru 2017 bisa tumbuh lebih dari 20 persen, dibandingkan target 2016 sekitar Rp 31 triliun.

"Dengan target kontrak baru 2017 dan kontrak carry over, perseroan menargetkan pendapatan 2017 tumbuh lebih dari 20 persen dibandingkan target 2016, yang berkisar Rp 17-19 triliun," ujar Direktur Utama PP Tumiyana di Jakarta.

Dari target tersebut, sambung Tumiyana, perseroan memiliki ekspektasi laba bersih komprehensif bisa tumbuh 40-50 persen pada 2017 ini.

“Perseroan sangat optimistis bisa melampaui target kontrak baru 2017 yang tumbuh lebih besar dari 20 persen. Hal itu didukung program-program yang telah dicanangkan pemerintah saat ini untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Indonesia,” tutur Tumiyana.

Sedangkan untuk mendukung peningkatan kinerja perusahaan pada 2017, perseroan akan melakukan berbagai aksi korporasi, antara lain Stock Split Saham dan Rights Issue PT PP Properti, melaksanakan IPO tiga anak perusahaan, yakni PT PP Pracetak, PT PP Peralatan dan PT PP Energi.(chi/jpnn)

PT Pembangunan Perumahan (PT PP) meyakini bisa melampaui target laba bersih yang telah dicanangkan di awal 2017.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News