2018, Citilink Indonesia Terbangkan 15 Juta Penumpang
jpnn.com, JAKARTA - Maskapai Citilink Indonesia berhasil mencatatkan hasil kinerja positif sepanjang 2018 dan di dua bulan awal 2019 dengan rata-rata tingkat keterisian penumpang pada setiap penerbangan lebih dari 80 persen.
“Citilink mencapai kinerja yang positif selama 2018, sehingga Citilink Indonesia optimis untuk mencatatkan hasil positif di kuartal pertama," ujar Direktur Utama Citilink Indonesia - Juliandra Nurtjahjo, Senin (4/3).
Citilink Indonesia telah menerbangkan 15 juta penumpang selama 2018 atau naik 22 persen dibandingkan tahun sebelumnya sebanyak 12,3 juta penumpang.
"Untuk 2019, Citilink Indonesia juga optimis bisa mencapai target mengangkut 18 juta penumpang hingga akhir 2019," tutur Juliandra.
Citilink Indonesia juga berhasil meningkatkan pertumbuhan volume produksinya sebesar 17 persen pada 2018 jika dibandingkan 2017.
BACA JUGA: Citilink Indonesia Tunda Pemberlakuan Bagasi Berbayar
Sedangkan untuk market share di banding maskapai domestik Citilink Indonesia mencatatkan market share tertinggi kedua di kelas LCC yaitu sebesar 14,29 persen pada 2018.
Jumlah ini meningkat dari 2017 sebesar 12,62 persen.
Citilink Indonesia juga berhasil meningkatkan pertumbuhan volume produksinya sebesar 17 persen pada 2018 jika dibandingkan 2017.
- Menekraf Gandeng Maskapai Penerbangan untuk Majukan Ekonomi Kreatif Indonesia
- Garuda Indonesia Berencana Menambah 15 hingga 20 Pesawat Tahun Depan
- Generasi Taruna
- Manjakan Pelanggan Setia, Citilink Bagikan Beragam Hadiah Undian LinkMiles Festival
- Citilink Resmi jadi Official Airline Partner Tur Konser Sal Pribadi, Bertabur Kejutan
- BBN Airlines Melayani 3 Rute Penerbangan Domestik