2019, Semua Sertifikat Tanah di Bali Diserahkan ke Warga
jpnn.com, BALI - Presiden Joko Widodo mengisyaratkan Bali bakal menjadi daerah pertama yang seluruh warganya memiliki sertifikat tanah pada 2019.
"Tadi Pak Menteri sudah menyampaikan, di seluruh Bali nanti tahun 2019 sertifikat semuanya sudah diserahkan kepada rakyat. Ini nanti mungkin provinsi pertama di Indonesia yang sertifikatnya sudah diserahkan semua kepada masyarakat," kata Jokowi saat kunjungan kerja ke Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, Selasa (26/9).
Saat ini, dari sekitar 126 juta sertifikat yang semestinya diberikan kepada rakyat, baru 46 juta yang mampu terpenuhi.
Karena itu, Jokowi menargetkan percepatan proses sertifikasi tersebut.
Dengan sertifikat tanah yang dipegang sendiri oleh masyarakat, Jokowi berharap sengketa, baik antarindividu maupun dengan perusahaan dan pemerintah tak lagi terulang.
"Karena tidak memiliki yang namanya tanda bukti hak atas tanah ini. Sekarang Bapak, Ibu semua sudah pegang ini. Sudah enak sekarang," ucapnya. (fat/jpnn)
Presiden Joko Widodo mengisyaratkan Bali bakal menjadi daerah pertama yang seluruh warganya memiliki sertifikat tanah pada 2019.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Dua Tokoh Siap Luncurkan Creative Hub Bertema Laut di Bali
- GB Sanitaryware dan Christian Sugiono Garap Project Rahasia di Bali
- Jokowi Bakal Ikut Ridwan Kamil Blusukan Jika Diajak
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Bali Jadi Destinasi Utama Wisata Medis Estetika di Asia Tenggara
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya