2.081 Pelamar Berebut Kursi CPNS Mataram Mulai Hari Ini
Sekda mengatakan, selama penyelenggaraan tes, pemantauan peserta hanya dilakukan di ruang kepala sekolah. Di ruangan itu ada monitor yang akan memantau penyelenggaraan tes dan hasil tes.
"Semuanya termasuk wartawan nanti lihat dari monitor ini," katanya.
Sesuai keterangan dari panitia pusat, kata dia, master soal CPNS hanya bisa dibuka oleh peserta tes CPNS. Menurutnya, kalaupun master soal sampai berpindah tangan, soal tidak akan bisa terbaca.
”Yang terlihat hanya kode-kode saja,’’ sambungnya.
Terkait itu, dia mengimbau para peserta tes untuk mempersiapkan diri. Karena peserta juga dituntut pandai menggunakan komputer.
”Tinggal cepat pegang mouse untuk menjawab soal saja,’’ imbuhnya.
Ikut dalam pemantauan itu Ketua Komisi IV DPRD Kota Mataram H Muhir. ”Semuanya dalam kondisi yang baik,’’ kata Muhir setelah melihat 50 unit komputer yang akan digunakan untuk tes.
Politikus Partai Golkar ini menambahkan, tes CPNS dengan pola CAT bisa dipantau oleh semua pihak karena tes dilaksanakan dengan transparan dan hasilnya bisa langsung diketahui.
MATARAM - Tes penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk Kota Mataram, mulai dilaksanakan hari ini. Sebanyak 2.081 pelamar CPNS akan melaksanakan
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak