21 Sopir Bus Jalani Tes Urine di Terminal Pasaman Barat, Hasilnya?
jpnn.com - PASAMAN BARAT - Sebanyak 21 sopir bus di Terminal Simpang Empat, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, Senin (8/4), menjalani tes urine.
Kepala Dinas Perhubungan Pasaman Barat Bakarudin mengatakan pihaknya melakukan tes urine itu bersama Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Pasaman Barat.
Menurut dia, dari beberapa sopir bus yang diperiksa tidak ada satu pun yang terindikasi menggunakan narkoba. Termasuk sopir bus antarprovinsi seperti ANS dan ALS.
"Hasilnya, nihil temuan positif," kata Bakarudin di Simpang Empat, Senin (8/4).
Dia mengatakan bahwa tes urine itu dalam rangka menjamin keselamatan masyarakat yang melaksanakan mudik Lebaran 2024, sekaligus memastikan sopir angkutan bus di Terminal Simpang Empat bebas dari penggunaan obat-obatan terlarang.
Bakarudin mengatakan bahwa pemeriksaan sopir bus itu penting menjelang Lebaran 2024. Hal ini mengingatkan jika pengemudi bus menggunakan narkoba, maka dapat membahayakan perjalanan penumpang.
Dia berharap masyarakat yang pulang ke daerah masing-masing menggunakan angkutan darat tersebut, bisa aman dan lancar.
Selain tes urine, pihaknya bersama satuan lalu lintas juga telah melakukan tes uji kelaikan (ramp check) kendaraan sebelumnya.
Sebanyak 21 sopir bus di Terminal Simpang Empat, Kabupaten Pasaman Barat, Sumbar menjalani tes urine. Hasilnya?
- Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua
- BNN Jaksel Gencarkan Pencegahan Narkoba Menjelang Nataru
- 110 Juta Orang Diprediksi Lakukan Mudik Akhir Tahun
- Jubir Kementrans: Calon Transmigran Gunungkidul Sudah Diberangkatkan ke Sumbar
- Pelni Siapkan 8 Kapal Untuk Mudik Natal dan Tahun Baru di Papua
- Polisi Tembak Polisi Mencoreng Institusi Bhayangkara, Harus Diusut Tuntas