217 Ribu Warga Kepri Diprediksikan Mudik via Kapal Laut

jpnn.com - BATAM - Arus mudik lebaran tahun 2014 ini meningkat 5 hingga 8 persen dari tahun sebelumnya. Sekitar 217 Ribu warga Kepulauan Riau (Kepri) diperkirakan akan mudik melalui angkutan laut pada lebaran kali ini.
Kepala Kantor pelabuhan Batam di Batuampar, Hari Setyobudi menuturkan, penumpang kapal laut untuk mudik kali ini diperkirakan mencapai 217 ribu pemudik.
Sebanyak 10.672 penumpang mudik melalui Pelabuhan Domestik Sekupang, 3.913 penumpang di Pelabuhan Beton Sekupang, 17.575 penumpang di Pelabuhan Domestik Telagapunggur dan 2.757 penumpang di Pelabuhan Domestik Harbour Bay.
Untuk persiapan arus mudik ini, Kanpel Batam menyiapakan 133 kapal. Dan jauh sebelum hari hal, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap armada kapal yang akan melayani lonjakan penumpang tersebut.
“Semua kapal yang akan melayani penumpang ini nanti sudah ada sertifikat berlayara. Pemeriksaan kelayakan kapal meliputi uji keselamatan, kontruksi dan nakhoda serta ABK kapal,” tuturnya.
Untuk pelabuhan Domestik Sekupang dikatakan Hari, ada 39 armada yang terdiri dari 25 kapal tetap dan 14 armada tambahan.
Sementara Untuk mengangkut penumpang di Pelabuhan Beton Sekupang, PT Pelni telah mempersiapkan KM Kelud yang siap mengangkut 2.652 penumpang.
Selain itu, PT Pelni juga telah menyiapkan satu armada tambahan, KM Sinabung untuk tujuan Tanjungpriok, Jakarta pada 25 Juli mendatang dan diperkirakan ada sebanyak 2.652 penumpang.
BATAM - Arus mudik lebaran tahun 2014 ini meningkat 5 hingga 8 persen dari tahun sebelumnya. Sekitar 217 Ribu warga Kepulauan Riau (Kepri)
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran
- Ribuan Kendaraan Memadati Pelabuhan Bakauheni Sore Ini, Lihat
- Menkes Imbau Pemudik Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Berkendara untuk Hindari Kecelakaan
- Cegah Kecelakaan Arus Balik, Menkes: Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Sudah Cukup
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen