218 Ribu Honorer K2 Lulus CPNS
jpnn.com - JAKARTA - Pengumuman hasil tes kompetensi dasar (TKD) CPNS dari jalur honorer kategori dua (K2) baru akan dilaksanakan akhir Januari.
Dari 640 ribu honorer K2 yang ikut tes, akan diambil 218 ribu untuk diangkat menjadi CPNS.
"Angka 218 ribu merupakan prediksi dari kuota 30 persen secara nasional yang ditentukan Menpan terhadap keseluruhan honorer yang berjumlah 640 ribu," ujar Kasubdit Penyiapan Data Badan Kepegawaian Negara (BKN) Gunawan di Jakarta, Jumat (17/1).
Pernyataan Gunawan menanggapi anggota DPRD dari berbagai daerah yang datang ke BKN guna menanyakan seputar pengumuman hasil tes CPNS dari honorer K2.
Dalam sehari saja, Kamis (16/1), anggota DPRD dari empat daerah datang, yakni Bangka Selatan, Magetan, Karimun, dan Dharmasraya. (sam/jpnn)
JAKARTA - Pengumuman hasil tes kompetensi dasar (TKD) CPNS dari jalur honorer kategori dua (K2) baru akan dilaksanakan akhir Januari. Dari 640 ribu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI
- Polsek Tambusai Utara Ajak Warga di Desa Tanjung Medan Ciptakan Pilkada Damai
- AQUA dan DMI Berangkatkan Umrah bagi Khadimatul Masjid dari Enam Provinsi