23 Tahun Menanti, Warga Kampung Menawi Kini Bisa Menikmati Air Bersih
jpnn.com - JAYAPURA - Kepolisian Resor Kepulauan Yapen membuat sumur bor bagi masyarakat di Kampung Menawi, Distrik Angkaisera.
Kapolres Kepulauan Yapen AKBP Herzoni Saragih mengatakan pembuatan sumur bor serta pemberian fasilitas pompa air merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat.
"Pembuatan sumur bor ini merupakan amanah Kapolri melalui program Polri peduli lingkungan," ujarnya.
Dia menyebutkan pembuatan sum bor sangat bermanfaat, mengingat masyarakat Kampung Menawi selama ini kesulitan air bersih.
"Semoga bermanfaat, mengingat selama ini masyarakat merindukan air bersih," jelasnya.
Alumnus Akademi Kepolisian 2000 ini menjelaskan butuh waktu tiga hari untuk mendapatkan titik air.
Dia berharap masyarakat tetap menjaga lingkungan terutama hutan agar debit air tetap ada.
"Waktu tiga hari baru dapat sumber air, saya harap masyarakat bisa merawat hutan dan lingkungan karena itulah sumber air," pungkasnya.
Polres Yapen membuat sumur bor bagi masyarakat di Kampung Menawi, Distrik Angkaisera. Selama 23 tahun menanti, warga bisa menikmati air bersih.
- Jenderal Sigit: Berita Hoaks Jadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
- Minta Presiden Prabowo Buktikan Komitmen Netralitas Jajaran di Pilkada 2024
- Pakar Hukum Tata Negara Minta Prabowo Tindak Tegas Aparat yang Tak Netral di Pilkada
- Kapolri Didesak Copot Kapolda yang Cawe-cawe di Pilkada 2024
- Musim Kemarau, Pertamina Drilling Hadirkan Energi Bersih di Kaltim
- Wakil Ketua MPR Ibas Berharap Kompolnas jadi Penyeimbang Baik Buruknya Wajah Polri