24 Pasien Positif Corona di Sulbar Ternyata Pernah Kontak dengan Pasien 03
Sabtu, 25 April 2020 – 02:50 WIB
jpnn.com, MAMUJU - Kasus pasien terpapar virus corona baru atau COVID-19 di Provinsi Sulawesi Barat bertambah dari delapan orang menjadi 33 orang
Menurut dia, sesuai dengan hasil pemeriksaan laboratorium COVID-19 dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar kasus positif COVID-19 di Sulbar menjadi 33 orang.
Safaruddin mengatakan jumlah pasien positif COVID-19 bertambah karena 24 orang pasien tersebut pernah melakukan kontak dengan pasien 03, yang telah meninggal dan dinyatakan positif COVID-19.
Menurut dia, pasien COVID-19 di Sulbar dinyatakan tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit COVID-19 dalam jangka waktu 14 hari sebelum akhirnya dinyatakan sakit.
Ia merinci pasien COVID-19 di Sulbar di antaranya satu orang dari Kabupaten Majene dinyatakan sembuh.
Baca Juga:
Selain itu dua orang dari Kabupaten Pasangkayu, yang salah satunya dirawat di RS Regional dan satu orang lainnya isolasi mandiri di Pasangkayu dan dalam pengawasan tim gugus Pasangakyu
Kasus pasien terpapar virus corona baru atau pasien positif COVID-19 di Provinsi Sulawesi Barat bertambah.
BERITA TERKAIT
- Pandemi Resmi Jadi Endemi, Pasien Covid-19 Ditanggung BPJS Kesehatan
- PPKM Dicabut Jokowi, Bagaimana Biaya untuk Pasien Covid-19?
- Malaysia Inginkan Pemilu Tanpa Pembatasan Covid-19, Pasien Boleh ke TPS
- Sektor Kesehatan Menjanjikan, Siloam Terus Melanjutkan Ekspansi
- Varian Siluman
- Tren Kasus Covid-19 Kembali Meningkat, Mbak Rerie Berkomentar Begini