24 Pemain U-16 Diberangkatkan Berguru ke Inggris Enam Bulan
jpnn.com, JAKARTA - PSSI bekerja sama dengan SuperSoccer TV memberangkatkan 24 pemain U-16 untuk menjalani latihan selama enam bulan di Inggris.
Pemain-pemain yang dibawa merupakan hasil seleksi dari program Elite Pro Academy telah berangsung sejak akhir tahun 2018 lalu. PSSI memberikan nama program ini dengan Garuda Select.
Kegiatan ini memberikan peluang bagi anak-anak muda berbakat Indonesia mendapatkan beasiswa untuk berlatih sepak bola di Eropa. Nantinya, 24 pemain yang terpilih ini akan mendapatkan bimbingan pelatih-pelatih profesional.
"Program ini, bagian dari target-target PSSI yang ujungnya adalah timnas lolos di Olimpiade Paris 2024. Kami persiapkan lima tahun sebelumnya. Kami mulai dari kemarin 2018 di Elite Pro Academy, dan di tahun ini Elite Pro Academy akan kami mainkan gradenya untuk diberikan kesempatan berlatih di luar negeri, ke Inggris," ungkap Sekjen PSSI Ratu Tisha, dalam pelepasan tim di Jakarta, Kamis (10/1) sore.
Program Garuda Select adalah yang pertama kali dilakukan oleh federasi sepak bola Infonesia. Nantinya, ke-24 pemain yang terpilih ini bakal mendapatkan pelatihan dari Dennis Wise dan Des Walker.
Pemain yang menjadi wakil dari Elite Pro Academy tersebut, bakal mendapatkan tambahan ilmu sport science serta fundamental sepak bola dari sepak bola Inggris (FA).
"Tidak hanya sepak bola, pendidikan mereka juga akan dipenuhi. Nanti kami siapkan guru dari Indonesia. Di sana juga akan diajarkan kepelatihan dasar bermain sepak bola profesional," terang Wise.(dkk/jpnn)
Daftar 24 Pemain U-16 ke Inggris
PSSI bekerja sama dengan SuperSoccer TV memberangkatkan 24 pemain U-16 untuk menjalani latihan selama enam bulan di Inggris.
- Dua Perempuan Muda Indonesia Pimpin Tim Sepak Bola U-16 ke Festival Barcelona
- Bima Sakti: Internal Game Jadi Ajang Penilaian Timnas Indonesia U-16
- Latihan Perdana Timnas Indonesia U-16, Begini Penilaian Bima Sakti
- Inilah Daftar 40 Pemain yang Dipanggil TC Timnas Indonesia U-16
- Bima Sakti Panggil 40 Pemain untuk TC Timnas Indonesia U-16, Ada 20 Wajah Baru
- Daftar 34 Pemain Timnas Indonesia U-16 untuk TC di Jakarta, Persija dan Borneo FC Mendominasi