242 Siswa Tak Lulus UN
Jumat, 25 Mei 2012 – 08:52 WIB
SAMARINDA-Hasil Ujian Nasional (UN) SMA/sederajat 2012 sudah didistribusikan ke Dinas Pendidikan (Disdik) Kaltim, Kamis (24/5). Hasilnya, sebanyak 22.280 siswa SMA yang menjadi peserta UN, 147 orang tak lulus. Madrasah Aliyah (MA), dari 91 siswa peserta UN, lulus seratus persen. SMK, jumlah peserta 17.796 siswa, yang tak lulus 95 orang. Menurut dia, menurunnya peserta UN yang tak lulus merupakan bagian dari kerja keras guru, orangtua, dan siswa. Terlebih, sejak 2009 Pemprov sudah meningkatkan kualitas guru dengan memberikan standar kompetensi. Bagi guru yang tak lolos uji kompetensi, maka mereka tak meraih sertifikasi. Cara ini yang membuat guru terdorong untuk meningkatkan kualitas mereka. Dengan begitu, guru yang lolos kompetensi bisa memberikan pengajaran yang lebih berkualitas.
Dari angka tersebut, tingkat kelulusan peserta UN SMA/sederajat tahun ini mengalami peningkatan. Tahun lalu, peserta UN dari SMA/MA dan SMK yang tak lulus ada 498 siswa. Tahun ini turun, menjadi 242 peserta yang tak lulus.
Baca Juga:
Kepala Disdik Kaltim Musyahrim mengaku, hasil UN ini belum final, karena baru akan diserahkan seluruh sekolah di Kaltim. Nilai UN akan dicocokan dengan hasil rapor siswa dan perilaku selama di sekolah. Diketahui, penilaian hasil kelulusan adalah 60 persen dari nilai UN dan 40 persennya dari rapor.
Baca Juga:
SAMARINDA-Hasil Ujian Nasional (UN) SMA/sederajat 2012 sudah didistribusikan ke Dinas Pendidikan (Disdik) Kaltim, Kamis (24/5). Hasilnya, sebanyak
BERITA TERKAIT
- KAI Logistik Goes to School Salurkan Ribuan Buku untuk Murid SD
- Sylviana Murni Jadi Rektor Institut STIAMI, Cetak Mahasiswa Unggul
- ICoMUS 2024, UT Mendorong Kolaborasi Para Peneliti Multi Disiplin Ilmu
- Lewat TGCL, Pegadaian Dukung Peningkatan Inovasi dan Kreativitas Mahasiswa
- Untar Kobarkan Semangat Sumpah Pemuda dan Cinta Budaya Lewat Pagelaran Tari Nusantara
- Universitas Al-Azhar Indonesia & IMI Berkolaborasi, Bahas Isu Kesehatan Mental